Foundation
atau alas bedak merupakan bagian penting dalam bermake up. Dengan menggunakan
foundation, anda bisa menutupi semua kekurangan wajah. Seperti bekas jerawat,
warna kulit tidak merata dan lainnya. namun memilih foundation tidak semudah
yang dipikirkan. Apalagi sekarang shade foundation banyak sekali. Ada natural,
natural beige, medium, dan masih banyak lainnya. jika anda memilih shade yang
salah, akan membuat wajah bopeng dan tidak terlihat kurang menarik. Berikut ini
cara mudah memilih shade foundation yang bagus sesuai warna kulit.

Ketahui
Undertone Kulit Anda
Sebelum
membeli foundation sebaiknya anda ketahui warna undertone kulit. Anda bisa
mengetahuinya dengan melihat warna urat nadi. Jika urat nadi berwarna biru,
berarti undertonenya cool. Jika urat nadi berwarna hijau, undertone kulit
warna. Dan jika berwarna hijau kebiruan atau biru kehijauan maka memiliki
undertone kulit neutral. Kemudian sesuaikan dengan warna kulit anda.
Pemilik warna putih dengan
undertone cool, bisa memilih foundation berwarna ivory, pink atau bronze. Warna
ini tidak akan membuat kulit semakin pucat.
Pemilik warna kuning
langsat dengan undertone warna. Anda bisa memilah foundation yang berwarna
beige, yellow, honey, golden atau caramel. Jangan lupa untuk menyesuaikan
tingkat warna kulit. Bisa lebih gelap atau lebih terang dari kulit.
Pemilik warna kulit sawo
matang dengan undertone neutral, bisa memilih foundation berwarna beige,
natural beige, espresso atau walnut.
Coba
Foundation di Area Leher dan Pipi
Ketika
membeli foundation, jangan coba warnanya di tangan. Karena warna tangan
terkadang sedikit berbeda dengan warna wajah. Lebih baik coba foundation
dibagian pipi dan leher. Tidak perlu terlalu banyak, cukup cocokan warnanya
saja. jika mencoba di pipi, anda bisa mencobanya di bawah mata. Cari warna yang
paling dekat dengan warna kulit. Jangan lupa untuk diratakan dan diamkan
sebentar, karena warna foundation terkadang sedikit berbeda. Bila wajah anda
lebih terang dibandingkan leher, bisa mencoba di leher anda dan pilih warna
yang mendekati warna leher.
Cek Huruf
Atau Angka di Kemasan Foundation
Beberapa merk
foundation sudah menuliskan jenis undertone wajah di kemasannya. Mereka
menuliskannya dalam bentuk huruf dan angka. Misalnya warna kulit anda kuning
langsat atau putih, bisa memilih shade foundation yang bernomor 10 atau 20.
Bila warna kulit gelap atau sawo matang, bisa memilih shade dengan angka besar.
seperti angka 40 atau angka 50. Jangan lupa untuk melihat hurufnya. Huruf C
berarti cool, huruf W berarti warm dan huruf N berarti neutral.
Coba
Foundation di Pencahayaan Netral
Jangan
mencoba foundation di tempat gelap, karena akan membuat warnanya berbeda.
Cobalah foundation di bawah pencahayaan yang netral atau baik. anda bisa
mencobanya di dekat sinar matahari. Bila mencoba di mall, pastikan memiliki
pencahayaan lampu berwarna putih cerah. Jika pencahayaannya agak kuning, akan
membuat warna foundation terlihat lebih gelap. Selain itu anda bisa mencoba
produk tersebut selama 15 menit, sebelum akhirnya benar-benar membelinya.
Karena ada beberapa brand foundation yang akan berubah warna setelah pemakaian
beberapa menit. Apalagi jika alas bedak terkena keringat anda.
Dengan
melakukan semua cara diatas, anda bisa menemukan foundation dengan warna yang
tepat. jika sudah terlanjur membeli foundation dengan shade salah. Bisa
mencampurkan dengan foundation warna lainnya. ketika memilih parfum pun harus hati-hati.
Karena ada beberapa parfum yang wanginya berubah setelah bercampur dengan
keringat.